teknologi

Panduan belajar microsoft excel dasar ( Pemula )

Daftar Isi Artikel

Microsoft excel punyanya windows ini salah satu aplikasi yang banyak digunakan dalam kehidupan sehari-sehari misalnya untuk administrasi, akuntasi, keuangan, bahkan sampai di dunia teknik pun menggunakan aplikasi ini.

ketika pertama kali membuka sofware ini, maka tampilanya worksheetnya adalah kolom dan baris atau biasanya disebut sebagai sheet.sheet ini biasanya digunakan untuk mengolah data dalam bentuk numeric ( angka).

cara membuka microsoft excel

berikut ini adalah cara membuka microsoft excel pertama kali di sistem operasi windows (windows xp, vista, dan windows 7) berikut ini adalah langkah-langkahnya:

  • klik menu start
  • kemudian pilih all program
  • trus klik icon microsoft excel

selain cara diatas kita bisa membuka microsft excel ini melalui desktop komputer kita.biasanya ketika kita menginstall microsoft excel ini secara otomatis akan muncul icon excel yang letaknya di desktop komputer kita.jadi tinngal langsung saja klik icon microsoft excel di desktop.

pada tutorial kali ini saya akan mencoba mempraktekan cara menggunakan sistem operasi windows 10 dengan microsoft excel 2016.berikut ini adalah step by step cara menggunakan microsoft excel diwindows 10 :

  • klik start atau icon windows
  • setelah itu akan muncul list menu program, kemudian silahkan cari icon excel kemudian klik icon tersebut

membuka excel

cara lianya adalah anda bisa langsung menggunakan fasilitas search disamping menu start / windows kemudian dikotaknya silahkan di ketik excel atau bisa dilihat digambar dibawah ini

cara membuka excel lain

memahami istilah ribbon di ms excel

ribon ini menyediakan command shortcut di dalam excel, command yang dimaksud diantaranya adalah membuat dokumen baru, melakukan print dokumen, dll berikut ini adalah contoh ribon yang ada di excel 2016.

ribbon

Ribbon start button -> digunakan untuk membuat dokumen baru, menyimpan dokumen, print dokumenm kemudian untuk menampilkan option kustom dari excel

Ribbon tab–> tab ini digunakan untuk mengelompokan beberapa menu yang hampir sama, misalnya tab home itu isinya menu menu yang sering digunakan sehari hari misalnya untuk memformat data, untuk filter dan pencarian

Ribbon bar

bar ini digunakan untuk mengelombong icon menu yang sama.misalnya saja icon yang digunakan untuk menata paragaraf apakah rata kanan, kiri atau tengah.

Mengenal worksheet ( Baris dan kolom, sheets dan workbooks)

worksheet adalah suatu kumpulan dari baris dan kolom.ketika sebuah baris dan kolum digabungkan maka akan membentuk sebuah cell.cell ini digunakan merekam suatu data.masing-masing cell ini mempunyai identitas yang unik yang disebut sebagai alamat cell.kalau kolom biasayanya ditandai dengan huruf, tapi kalau baris ditandai dengan angka

workbook adalah kumpulan dari beberap worksheet.ketika kita membuka MS excel secara otomatis akan ada sebuah sheet.kamu bisa merubah nama sheet dan menambah sheet.

MERUBAH nama sheets

MS excel menyediakan fasilitas untuk meubah tampilan theme.secara default tampilanya adalah putih dan hijau, tapi jika anda tidak suka dengan warna ini, maka anda bisa merubahnya misalnya menjadi warna gelap seperti hitam atau bisa juga dengan warna lain seperti merah,dll.

pada pembahasan kali ini akan dibahas beberapa sub bab diantaranya adalah

  • mengkustom ribbon
  • merubah setting warna theme
  • mensetting rumus excel
  • setting proofing
  • setting save

cara mengkustom ribbon

ribbon excel

gambar diatas adalah salah satu tampilan menu ribbon yang ada di excel 2016.maksud dari mengkustom disini adalah kita bisa menambahkan menu atau mengurangi menu gambar ribbon diatas, misalnya kita mau menghilangkan tab home, atau kita juga bisa menambahkan detil menu yang ada di home.

biar ada gambaran langsung saja dipraktekan, berikut ini adalah langkah langkahnya :

  • klik logo excel padah ribbon diatas letaknya di pojok atas paling kiri
  • setelah itu pilih menu option, nanti akan muncul tampilan windows ,setelah itu silahkan klik menu customize ribbon
  • setelah anda klik akan muncul tampilan seperti pada gambar dibawah ini

kustom ribbon

  • pada gambar sebelah kanan, kita bisa menambahkan menu atau menhilangkan menu pada ribon.jika mau menghilangkan menu silahkan hilangkan tanda centang pada kotak dan sebaliknya jika mau menghilangkan.
  • setelah selesai malakukan setting silahkan klik tombol ok.

tampilan ribbonnya akan seperti dibawah ini

tampilan ribon

cara manambahkan menu baru pada ribbon

anda bisa menambahkan tab baru dengan nama custom dan kemudian bisa juga menambahkan menu lainya dalam group baru tersebut.mari kita praktekan bagaimana cara menambahkanya.

  • langkahnya sama seperti custom ribbon sebelumnya, klik customize ribbon sampai muncul windows seperti dibawah ini

tambah menu ribon

  1. Klik new tab
  2. rename new tab namanya menjadi wasiswa.com atau namanya sesuai dengan yang anda inginkan
  3. kemudian rename new group menjadi coba atau sesuai dengan yang anda inginkan
  4. pilih popular command atau menu yang anda inginkan, dalam hal ini saya menambahkan all chart types
  5. kemudian klik tombol ok

setelah selesai setting maka nanti tampilannya seperti pada gambar dibawah ini

hasil add menu ribbon

setting warna theme excel

untuk merubah warna di excel ini langkahnya hampir sama dengan cara-cara sebelumnya yaitu masuk di menu options kemudian dipilih general.silahkan melihat gambar dibawah ini

merubah warna theme di excel

  1. klik general seperti pada gambar diatas
  2. silahkan dilihat warna apa saja yang disediakan
  3. kemudian silahkan pilih office themenya mau warna apa
  4. silahkan klik tombol ok untuk menyimpan settingnya

setting formula di excel

ini sebenarnya untuk excel 2016 sudah di setting secara otomatis untuk proses perhitungan di workbook tapi jika excel anda belum anda bisa merubahnya menjadi otomatis.berikut ini adalah step by step atau langkahnya

formula

setting proofing

ini fungsinya adalah untuk mengecek atau mengoreksi tentang spelling bahasa, suggestion, dll, atau dikatakan sebagai kamus anda bisa mengaktifkannya dengan langkah-langkah sebagai berikut:

proofing

setting save / penyimpanan.

ini fungsinya untuk mengaktifkan sistem recovery pada excel, siapa tau pada waktu saat menggunakan excel komputer tiba-tiba mati, maka sistem akan menyimpan file terakhir anda.untuk mengaktifkanya silahkan ikuti langkah-langkab berikut ini berdasarkan gambar dibawah.

selain fungsi diatas, kita juga bisa menentukan dokumen di excel ini akan disimpan dengan extensi apa?.apakah csv, atau xls.

setting save

shortcuts penting di excel

Ctrl + P digunakan untuk print dokumen excel

Ctrl + N digunakan untuk membuat workbook baru

Ctrl + S digunakan untuk menyimpan file excel

Ctrl + C digunakan untuk mengcopi tulisan atau konten.

Ctrl + V digunakan untuk paste data dari hasil Ctrl + C

SHIFT + F3 untuk menampilkan kotak fungsi perhitungan ( Function insert)

SHIFT + F11 membuat worksheet baru

F2 digunakan untuk mengetahui cell mana saja masuk ke dalam formula yang kita gunakan

demikian tutorial dasar microsoft excel semoga bermanfaat untuk tutorial selanjutnya adalah cara melakukan penambahan, pengurangan, perkalian dan pembagian di excel.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *